Mengapa mendapatkan pendanaan menjadi penting?
Umumnya, pengusaha menemukan bahwa beroperasi tanpa modal investasi atau uang yang dipinjam lebih sulit dari yang mereka perkirakan. Karena itu, penting bagi pengusaha untuk memahami peran modal investasi dalam kelangsungan hidup dan keberhasilan perusahaan baru berikutnya.
Mengapa mayoritas usaha membutuhkan pendanaan?
1. Tantangan Arus Kas/Cash flow challenges
Tentunya usaha perlu membeli inventaris/stok produk, membayar gaji karyawan, biaya marketing, dsb. Untuk usaha tertentu bahkan biaya operasionalnya cukup besar sehingga tentunya perlu untuk mendapatkan pendanaan.
2. Modal Investasi/Capital Investments
Tentunya dalam berbisnis, memerlukan toko, kantor, gudang, dan fasilitas lainnya, yang dimana memerlukan modal yang tidak sedikit.
3. Lenghty Product Development Cycles
Ada beberapa produk yang memerlukan inovasi dan pengembangan yang panjang, sehingga perusahaan perlu membayar uang muka untuk pengembangan produk tersebut.
Sumber-Sumber Pembiayaan Pribadi:
1. Dana Pribadi
Mayoritas pendiri perusahaan menggunakan modal pribadi sebagai modal untuk mendirikan dan menjalankan perusahaan.
2. Teman dan Keluarga
Tentunya sering kali orang terdekatlah yang percaya kepada kita, sehingga banyak juga terjadi pendanaan yang diberikan oleh teman dan keluarga.
3.Bootstraping
Bootstraping adalah cara untuk menghindari atau meminimalkan pendanaan dari pihak eksternal, dengan memanfaatkan kreativitas, penghematan, dan kecerdikan.
Persiapan Berhutang dan Pendanaan Ekuitas:
1. Menentukan Dengan Detail Berapa Banyak Pnedanaan yang Dibutuhkan
2. Menentukan Jenis Pendanaan yang Paling Tepat
3. Membuat Strategi Untuk Pendanaan Investor dan Bankers.
Sumber Pendanaan Ekuitas:
1. Business Angels
Investor yang menginvestasikan modalnya di fase startup/awal.
2. Venture Capital
Pendanaan yang dilakukan oleh VC Company pada umkm dan startup, dengan pertumbuhan yang luarbiasa.
3. Initial Public Offering (IPO)
yaitu penjualan saham perusahaan kepada publik.
Sumber Pembiayaan Hutang:
1. Commercial Bank
2. SBA Guaranteed Loans
Cara Pendanaan Kreatif:
1. Crowdfunding
2. Leasing
3. Small Business Innovation Research (SBIR) and the Small Business Technology Transfer (STTR)
Opini Penulis
Menurut Pendapat saya, sebagai pengusaha memiliki pengetahuan mengetai sumber-sumber pendanaan sangat penting, hal ini dapat membantu kita memilih dan menentukan jalur pendanaan mana yang akan dipilih jika kita membutuhkan pendanaan.
Referensi:
Bruce R. Barringer_ R. Duane Ireland-Entrepreneurship _ successfully launching new ventures-Prentice Hall (2016).pdf
Komentar
Posting Komentar